ANTV Corp
Newstainment

Sempat Dikabarkan Penyakit Budi Anduk Akibat Terkena Guna-guna

Oleh : Sudarmanto
Selasa, 12 Januari 2016 | 19:11 WIB
732
Love
viva

AN.TV -Almarhum Budi Prihatin atau Budi Anduk sempat dikabarkan, penyakit yang dideritanya akibat guna-guna, namun Arie Untung membantah kabar tersebut.

“ Paling asumsi-asumsi ya itu kita dengar waktu pertama kali syuting kali ya, ya waktu itu ketika Budi ada gejala-gejala apa, dia dapat temen-temen yang kasih info-infonya seperti itu, jadi Budinya merasa apa gitu, jadi kita diskusi sama temen-temen, yah jaman sekarang masa percaya gitu-gituan Bud saya bilang gitu ke Budi,” tutur Arie.

“ Kalau penyakit yang kita tahu itu dulu tahun 2011. waktu makan buah teratur, beras merah, nah itu masa-masa itu, dia udah setiap keluar rumah, terus sakit jadi keluar pintu pagarnya aja udah lemes dia tuh, jadi syuting gak bisa sampai malam.”

Arie mengatakan Budi hanya sakit layaknya orang sakit biasa, bukan karena hal lainnya.

“ Kalau gak salah ya kanker stadium 4, tapi saya belum ngobrol sama dokternya sih, baru dapat keterangan dari keluarga aja,”

Budi Anduk menghembuskan nafas terakhirnya di usia yang ke 47 tahun, Budi anak ke 2 dari 5 bersaudara, sifatnya rajin bekerja dan pantang menyerah. Ia sempat menjadi assisten komedian Eko Patrio, dan mulai tampil di layar kaca dengan mengisi peran figuran di program acara ngelaba, sampai akhirnya menjadi icon di program Tawa Sutra yang membesarkan namanya.

Karier Budi sukses menjadi Komedian ternama, Icon “Oke Coy” menjadi khas dari Budi Anduk. Kesuksesan karier Budi tak lantas menjadikan dirinya sombong, Budi tetap hidup dengan gaya sederhana.

732
Love
(mth)